Mengenai Saya

Foto saya
menyulam sedikit kasih bagi mereka yang membutuhkan cinta. uluran sayang berupa informasi yang dibagi di sini. bersediakah Anda juga ikut berbagi informasi tentang saudara kita? sungguh indahnya berbagi, dan Giver yakin Anda bersedia...

29 September 2011

a leaf of words : Melayani saat aku renta

protes terhadap hidup menjadi rangkaian kata yang terbiasa dikonsumsi oleh indra pendengaran. jarang sekali manusia bisa mensyukuri hidup. seperti halnya yang terjadi para orang lanjut usia di panti jompo. mereka juga tidak jarang memprotes arti hidup.

dalam novel fiksi "Hijau" karya Agnes Jessica, ditemukan juga sebuah protes hidup dalam percakapan Oma Ita dengan Sekar. 

"Yah, begini saja, Sekar. tidak ada yang datang ke sini. tidak Harry, atau anak-anaknya. aku dibuang ke sini," keluhnya dengan mata berkaca-kaca. (2010:383-387)
Harry merupakan anak Oma Ita dan Sekar hanyalah seorang muda yang sangat peduli dengan kehidupan orang banyak. berdasarkan pernyataan lansia di atas bisa dimaknai bahwa bahkan orang lanjut usia saja masih sering protes dengan jalan hidupnya. dan apa jawaban Sekar saat Oma begitu pedih dengan hidupnya yang seperti membuangnya? tampaknya akan lebih afdol apabila kita membaca sendiri ceritanya.

Perubahan pandangan dan membuka hati untuk bersyukur merupakan kunci untuk menikmati hidup. arahkan pikiran kita untuk berguna bagi banyak orang, bayangkan banyak hal yang bisa kita berikan untuk banyak orang seperti yang kemudian didedikasikan Oma Ita terhadap sesama lansia nya. hal tersebut tidak hanya menyenangkan hati sesamanya namun juga memuaskan hatinya. 

pergaulan Oma Ita bersama teman-temannya bahkan membuatnya menolak untuk ikut kembali tinggal bersama Harry, anaknya karena ia merasa menjadi lilin penerang bagi sesamanya. semua itu menumbuhkan kasih yang besar terhadap pelayanan. indah dan bermakna serta tidak merasa ia "terbuang".

ia terlalu berharga dan dihargai sesamanya.

"bahkan di saat aku renta, aku masih sanggup melayani dan aku bahagia"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar